Heavenly Blush Luncurkan Susu Bebas Laktosa

Susu selama ini dikenal sebagai salah satu sumber zat gizi bagi tubuh. Kandungan protein, kalsium, serta berbagai vitamin di dalamnya berperan besar dalam menjaga kesehatan tulang, mendukung fungsi otot, hingga membantu daya tahan tubuh. Tak heran jika susu kerap dianjurkan untuk dikonsumsi secara rutin, baik oleh anak-anak maupun orang dewasa. Namun, di balik manfaat tersebut, tidak sedikit orang yang justru merasa tidak nyaman setelah meminum susu.

Keluhan seperti perut kembung, mulas, rasa begah, hingga diare sering kali dianggap hal sepele dan “biasa terjadi”. Padahal, kondisi tersebut bisa menjadi tanda adanya lactose intolerance atau intoleransi laktosa. Mengutip Mayo Clinic, lactose intolerance merupakan kondisi ketika tubuh tidak mampu mencerna laktosa, yaitu gula alami yang terdapat dalam susu dan produk turunannya. Akibatnya, laktosa yang tidak tercerna akan memicu berbagai gangguan pada sistem pencernaan.

Secara alami, tubuh membutuhkan enzim laktase yang diproduksi di usus kecil untuk memecah laktosa agar dapat diserap dengan baik. Namun pada individu dengan intoleransi laktosa, jumlah enzim ini sangat terbatas. Laktosa yang tidak tercerna kemudian masuk ke usus besar dan difermentasi oleh bakteri, menghasilkan gas dan zat sisa yang menyebabkan perut kembung, kram, mual, hingga diare. Meski bukan kondisi berbahaya, gejala tersebut tentu dapat mengganggu kenyamanan dan aktivitas harian.

Melihat kebutuhan tersebut, PT Heavenly Nutrition Indonesia menghadirkan solusi melalui inovasi susu bebas laktosa. Perusahaan ini memposisikan diri sebagai gut health expert yang percaya bahwa kesehatan tubuh bermula dari sistem pencernaan yang sehat. Menurut Dien Kwik, CEO PT Heavenly Nutrition Indonesia, pola makan modern sering kali tidak selaras dengan kemampuan adaptasi tubuh, sehingga memicu berbagai gangguan pencernaan. Karena itu, Heavenly Nutrition berfokus mengembangkan produk yang mendukung kesehatan saluran cerna melalui konsumsi harian.

Sebagai jawabannya, PT Heavenly Nutrition Indonesia meluncurkan Heavenly Blush MIRUKU, susu sapi segar yang telah diproses secara enzimatis hingga kandungan laktosanya benar-benar nol persen dan teruji secara laboratorium. Produk ini dirancang khusus bagi mereka yang memiliki perut sensitif setelah mengonsumsi susu, sehingga tetap bisa menikmati manfaat susu tanpa rasa khawatir.

Tak hanya bebas laktosa, MIRUKU juga diperkaya dengan Vitamin D3, Vitamin K2, dan Kalsium yang berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang, mendukung daya tahan tubuh, serta membantu fokus dan aktivitas otak sepanjang hari. Dari sisi rasa, MIRUKU menawarkan tekstur creamy dengan cita rasa lembut yang terinspirasi dari susu Hokkaido, menjadikannya tetap nikmat dikonsumsi setiap hari.

MIRUKU dikemas dalam bentuk UHT 180 ml yang praktis, cocok untuk gaya hidup aktif masyarakat modern. Proses enzimatis selama kurang lebih 24 jam memungkinkan laktosa terpecah menjadi glukosa dan galaktosa, sehingga lebih mudah dicerna dan tidak membebani pencernaan. Produk ini hadir dalam tiga pilihan rasa—Original, Banana, dan Chocolate—dengan varian Original tanpa tambahan gula pasir, sehingga sesuai bagi mereka yang ingin mengontrol asupan gula.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *