Cincau Hijau, Kandungan dan Manfaatnya

Es cincau menjadi hidangan takjil yang cukup digemari saat bulan puasa. Tahukah Anda jika cincau ternyata ada banyak jenisnya?

Jenis cincau yang sudah banyak dikenal masyarakat adalah cincau hijau dari daun Cyclea barbata L. Miers, namun ada juga cincau hitam  dari daun Mesona palustris B., cincau minyak dan cincau perdu dari daun Premna parasitica blume.

Sebenarnyc cincau sudah dikenal masyarakat memiliki berbagai khasiat untuk Kesehatan tubuh. Cincau dipercaya dapat menjadi pangan yang bisa menurunkan panas (demam), Pereda mual, obat radang lambung, batuk, juga sebagai penurun tekanan darah tinggi. Benarkah demikian?

Ada beberapa penelitian di Indonesia yang mengungkap kandungan dan manfaat dari cincau hijau yang terbuat dari daun Cyclea barbata L. Miers ini. Daun cincau hijau yang bernama latin Cyclea barbata L. Miers banyak ditemui di berbagai tempat di Indonesia, mulai dari pasar tradisional sampai supermarket. Masyarakat Indonesia lebih menggemari jenis cincau hijau, hal ini karena fisik daun cincau hijau tipis dan lemas sehingga lebih mudah diremas untuk dijadikan gelatin atau agar-agar. Aroma cincau hijau tidak langu. Cincau hijau yang berbentuk agar-agar berasal dari daunnya yang diremas-remas dan dicampur air matang. Air campuran itu akan berwarna hijau. Setelah disaring dan dibiarkan mengendap, akan menghasilkan lapisan agar-agar berwarna hijau.

Daun cincau hijau secara umum mengandung karbohidrat, lemak, protein dan senyawa-senyawa lainnya seperti Polifenol, Flavonoid serta mineralmineral dan vitamin-vitamin, di antaranya Kalsium, Fosfor, Vitamin A serta Vitamin B serat pektin dan aktivitas antioksidan yang sangat tinggi. Dalam peranannya sebagai penurun hipertensi, senyawa bioaktif berperan dalam 3 peran. Yang pertama sebagai angiostensin receptor blocker (ARB), sebagai senyawa yang membantu mempercepat pembentukan urin (diuretik), dan juga menjadi antioksidan dalam proses stress oksidatif.

Sumber:

  • J. Trop. Biodiv. Biotech., Vol. 3 (2018), 73—79. Immunomodulatory and Antioxidant Activity of Green Grass Jelly Leaf Extract (Cyclea barbata Miers.) In Vitro
  • MAJORITY Volume 5 Nomor 4 Oktober 2016. Manfaat Ekstrak Daun Cincau Hijau (Cyclea Barbata L.Miers) sebagai Alternatif Terapi Hipertensi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *